DIDADAMEDIA, Bandung - Beragam cara orang melakukan tradisi yang disebut munggahan, mulai dari makan bersama keluarga, mengikuti kegiatan keagamaan sampai kongko bersama rekan atau teman dekat.
Seperti yang dilakukan grab yang mengajak mitra pengemudi nobar 'Avenger; Endgame merayakan munggahan bersama keluarga di CGV Paskal Bandung, kemarin.
Acara tersebut digelar untuk meningkatkan kesejahteraan mitra pengemudi dan keluarganya, selain juga ajang silaturahmi menjelang Ramadan.
Film yang diputar sengaja memilih 'Avengers: Endgame' karena termasuk dalam salah satu film yang dinantikan oleh para penikmat film.
Sementara untuk acara munggahan sendiri, digelar karena sudah menjadi salah satu tradisi menyambut datangnya bulan suci ramadhan yang cukup melekat di masyarakat. Dengan harapan, bisa saling merekatkan diri untuk saling bermaafan sebelum menjalankan ibadah puasa.
BACA JUGA :
Yose Tireza Arizal selaku Head of West Java yang ikut hadir mengatakan, dengan kegiatan tersebut diharapkan mitra pengemudi pun semakin maksimal memberikan pelayanan terbaik kepada para penumpang.
"Moment ini merupakan suguhan istimewa untuk mitra pengemudi, dengan begitu mereka pun akan semakin bersemangat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat" katanya.
Selain itu juga, dengan adanya nobar munggahan sebelum menjalankan puasa merupakan waktu yang tepat untuk saling bersilaturahmi.
"Mungkin pada hari biasa akan sangat jarang bagi para mitra untuk saling bertemu. Dan sekarang mereka pun berkesempatan untuk lebih mengenal satu sama lain plus dengan keluarganya juga. Dan ini menjadi satu kebanggaan bagi kami bisa memberikan kegiatan positif," paparnya lagi.